Rabu, 07 Maret 2012

ANCAMAN BAHAYA YANG TERJADI DIDALAM KEHIDUPAN SEHARI – HARI DIRUMAH


Bahaya langsung pada kesehatan

Bahaya Racun, apabila bahan berbahaya tertelan, terhirup, terserap kulit

seperti penggunaan Paradiclorobenzene pada Naphthaline

Bahaya Korosif, yaitu Bahaya bersifat mengikis jaringan baik jaringan

mati maupun jaringan hidup seperti kulit dan selaput lendir sehingga

menyebabkan luka misalnya pada penggunaan deterjen , pemutih.

Bahaya iritasi, yaitu Bahan Berbahaya yang bila terpapar pada kulit atau

selaput lendir menimbulkan gatal-gatal dan erosi

misalnya penggunaan diapers.

Bahaya nyeri, jika bahan berbahaya yang terpapar pada manusia dapat

menimbulkan gangguan syaraf sensoris, seperti nyeri di kulit.

Bahaya luka, jika bahan berbahaya terpapar pada manusia dapat

merusak jaringan kulit dan atau otot

Bahaya Karsinogenik, yaitu Bahan Berbahaya yang bilamana terpapar

pada manusia berulangkali dapat menimbulkan penyakit kanker seperti

penggunaan anti nyamuk bakar dengan S2 ( dilarang ).

Bahaya teratogenik, jika bahan berbahaya terpapar pada manusia

berulang kali dapat menimbulkan cacat tubuh bawaan ( pada bayi )

Bahaya mutagenik, jika bahan berbahaya terpapar pada manusia

berulang kali dapat menimbulkan mutagenik, sehingga terjadi kelainan

pada embrio janin yang sedang tumbuh ( pd waktu hamil )

Bahaya Onkogenik, jika bahan berbahaya terpapar pada manusia

berulang kali dapat menimbulkan tumor.

Bahaya tidak langsung

Bahaya yang terjadi melalui pencemaran lingkungan, terutama melalui

tanah, air, udara, pangan, sandang, papan, barang atau benda dll yang

pada suatu waktu tertentu dapat bersentuhan dengan manusia sehingga

dapat menimbulkan gangguan kesehatan.

PROSES MASUKNYA BAHAN BERBAHAYA

KEDALAM TUBUH MANUSIA

a. Penyerapan :

- Melalui kontak kulit & mata

- Akan menyebabkan luka bakar,gatal,iritasi & buta

b. Inhalasi :

- Akan menyebabkan pusing, sakit kepala

c. Tertelan :

- Akan menyebabkan kerusakan lambung, hati, dan organ

Lainnya

0 komentar: